17 Januari 2024 | Kegiatan Statistik
Dalam rangka pelaksanaan Survei Ubinan Padi berbasis Kerangka Sampel Area (KSA) dengan menggunakan CAPI (Computer Assisted Personal Interviewing) melalui Aplikasi Fasih, BPS Kabupaten Serdang Bedagai mengadakan briefing petugas lapangan.
Briefing diselenggarakan pada Senin, 15 Januari 2024 (gelombang I) dan Selasa, 16 Januari 2024 (gelombang II) bertempat di Kantor BPS Kabupaten Serdang Bedagai. Peserta briefing mencakup Petugas Pengawas Lapangan (PML) dan Petugas Pendataan Lapangan (PPL).
Apa Itu Survei Ubinan ???
Survei ubinan merupakan salah satu kegiatan rutin BPS yang dilakukan guna mengumpulkan data produktivitas tanaman pangan, utamanya komoditas padi.
Survei ini dilakukan bersamaan dengan waktu panen oleh petani. Harapannya, briefing ini menjadi media refreshing materi dan penggunaaan aplikasi Fasih serta tempat diskusi terkait kendala yang dialami petugas pada survei sebelumnya. Dengan demikian, petugas dapat menghasilkan data yang berkualitas.
Berita Terkait
Pelatihan Petugas Kerangka Sampel Area (KSA) Padi dan Jagung Tahun 2024
Pelatihan Petugas Pendataan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Tahun 2024
Survei Industri Besar dan Sedang (IBS) Kabupaten Serdang Bedagai Tahun 2022
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi dan Wawancara Calon Petugas Mitra Statistik Tahun 2024
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Serdang BedagaiJl. Negara Medan - Tebing Tinggi Kompleks Instansi Vertikal - Sei Rampah 20695 Telp : (0621) 441805 ; Fax : (0621) 441806 ; Email : bps1218@bps.go.id